Home / Parlemen

Kamis, 17 Maret 2022 - 16:12 WITA

Komisi I Gelar Rapat Evaluasi Kinerja Dinas Perkim Pohuwato Tahun 2021

POHUWATO (JM) — Idris Kadji  selaku Wakil Ketua I DPRD Pohuwato, menyebut bahwa DPRD Pohuwato hanya dijadikan boneka oleh Pemerintah Daerah setempat. Hal itu diungkapkan oleh Idris Kadji saat memimpin rapat kerja evaluasi program tahun 2021 Dinas Perumahan dan Pemukiman Rakyat (Perkim) Pohuwato, Senin (17/03/2021) di Ruang Kerja Pohuwato.

“Selama ini DPRD tidak pernah di dengar oleh Pemerintah Daerah, ingat DPRD yang lalu beda dengan DPRD yang sekarang,” ungkap Idris Kadji.

Dalam penegasannya juga bahwa pihaknya tidak lama bakal mengundang Bupati Pohuwato.

“Ini apa?, DPRD tidak pernah di dengar oleh Pemerintah Daerah, sebagai pimpinan (Wakil Ketua I, red) lembaga ini secara tegas akan mengundang Bupati,” tuturnya.

Politikus PKB ini mengutarakan bahwa DPRD hanya jadikan Boneka oleh Pemerintah Daerah karena setiap aspirasi hanya habis dalam pembahasan.

“Maka kami akan hadirkan ULP memaparkan program proyek 2022 dihadapan kami, agar kami tahu mana yang jalan dan mana yang tidak,” tukasnya. (eki)

Share :

Baca Juga

Parlemen

Begini Tanggapan Iwan Abay Soal Gerai Indomaret Masuk Pohuwato

Parlemen

Beni : DPRD Pohuwato Dukung Tim Kerja Pembangunan Irigasi Randangan

Kabupaten Pohuwato

Ketua DPRD : Ayo Bersatu Lahirkan Solusi Benahi Persoalan di Ibukota Pohuwato

Kabupaten Pohuwato

Rapat Dengar Pendapat, Komisi I Minta Pemerintah Serius Urus Nasib Tenaga Honor

Parlemen

Ketua Nasir Giasi Tegaskan Bahwa DPRD Pohuwato Perjuangkan Insentif Imam dan Pegawai Syar’i

Parlemen

Anggota Fraksi Golkar Serahkan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran di Desa Tapadaa

Parlemen

Harijanto Mamangkey Tak Gentar Terima Unjuk Rasa Para Aktifis dan LSM, Meskipun Hanya Sendiri

Parlemen

Ketua DPRD Nasir Giasi Menilai Kehadiran PT.PETS Sangat Membantu Perekomomian Warga di Pohuwato