Home / Kabupaten Boalemo

Selasa, 11 Maret 2025 - 04:02 WITA

Pemkab Boalemo Gelar RUPSLB, Bahas Kepengurusan Baru PT. BIG

BOALEMO (JM) – Pemerintah Kabupaten Boalemo menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) dengan PT. Boalemo Idaman Gorontalo (PT. BIG), yang berlangsung di ruang kerja Bupati pada Selasa, (11/03/2025).

Rapat ini dipimpin oleh Wakil Bupati Boalemo, Lahmudin Hambali, S. Sos, M. Si, didampingi Sekretaris Daerah Dr. Sherman Moridu, S. Pd, MM, serta Kepala BPKAD Drs. Taufik Kumali, MM.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati mengungkapkan bahwa kepengurusan PT. BIG telah berakhir sejak 1 Agustus 2015, sesuai dengan Surat Keputusan Bupati No. 260 Tahun 2015. Hal ini menyebabkan kekosongan kepengurusan dalam perusahaan tersebut.

“Dengan adanya kekosongan ini, Pemerintah Kabupaten Boalemo akan melakukan seleksi untuk pengangkatan kepengurusan baru PT. BIG. Proses seleksi akan dilakukan secara objektif, transparan, dan profesional guna memastikan kepengurusan yang terpilih memiliki kompetensi serta integritas tinggi,” ujar Wabup.

Langkah ini diambil untuk memperbaiki sistem serta tata kelola administrasi perusahaan agar sesuai dengan regulasi. Reformasi manajemen juga menjadi fokus utama guna meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan PT. BIG.

Selain itu, pemerintah daerah akan melakukan investigasi terhadap tanah dan aset-aset yang dimiliki perusahaan. Wakil Bupati menegaskan bahwa PT. BIG memiliki potensi besar untuk dikembangkan demi mendukung pembangunan daerah ke depan.

“Saat ini, Pemkab Boalemo juga tengah menyiapkan pemasangan videotron di beberapa titik strategis sebagai sarana promosi potensi daerah serta perkembangan pelaku UMKM di Kabupaten Boalemo,” tambahnya.

Rapat ini turut dihadiri oleh pimpinan OPD terkait serta pengurus lama PT. BIG. (JM)

Share :

Baca Juga

Kabupaten Boalemo

Diskumperindag Diminta Seriusi Sertifikasi Produk Halal, Menjadi Kebutuhan Pelaku UMKM

Kabupaten Boalemo

DPPKB3A Kabupaten Boalemo Gelar Pembekalan dan Pertemuan Kelompok Kerja Kampung Keluarga Berencana di Desa Makmur

Kabupaten Boalemo

UPTD Puskesmas Bongo II Lakukan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting

Kabupaten Boalemo

Bappeda Tegaskan Pemkab Boalemo Sukses Laksanakan Program Inovasi

Kabupaten Boalemo

Ini Pesan Plt Bupati Anas Jusuf Untuk 5 BPD Yang Dilantik

Daerah

Orientasi Pemutakhiran dan Pendataan Keluarga PK-24 di Kabupaten Boalemo

Kabupaten Boalemo

Persiapan Pilkada 2024, KPU Boalemo Koordinasi Data Pemilih di Lapas Kelas IIB

Kabupaten Boalemo

Penjabup Hendriwan Hadiri Pengukuhan Implementasi Aplikasi e-BERPADU di PN Tilamuta