BOALEMO (JM) – Menindaklanjuti instruksi Bupati Boalemo Anas Jusuf dalam apel kerja awal tahun 2022 pada beberapa waktu lalu, Dinas Kominfo Statistik dan Persandian Boalemo akan segera melaksanakan program One Agency One Inovation.
“Rapat hari ini merupakan rapat kerja perdana sebelum kita melangkah untuk seluruh pelaksanaan program tahun 2022, di mana salah satu program itu one agency one innovation, itu yang segera akan kita tindak lanjuti,” Kadis Kominfo Statistik Persandian Boalemo Ulkia Kiu, saat memimpin Rapat Kerja Program Kegiatan Tahun Anggaran 2022, di Tapadaa Beach Resort Boalemo, Senin (10/1/2022).
Selanjutnya Kadis Ulkia menyampaikan, program Dinas Kominfo Statistik Persandian telah menyiapkan satu inovasi berupa E-Data Sektor.
“E-Data Sektor ini telah kita rencanakan, dan ini yang kita akan siapkan menyangkut ketersediaan secara administrasi, dan persiapan untuk program kerja kedepan,” tutur Ulkia Kiu.
Olehnya Kadis Ulkia Kiu meminta seluruh jajarannya mulai dari Sekretaris, Kepala Bidang, Kepala Seksi hingga staf, agar membangun kebersamaan dan bersatu dalam menyukseskan program kerja yang ada di instansinya.
“Bagi seluruh aparatur yang ada di Dinas Kominfo, diminta rapatkan barisan, bersatu padu dalam rangka menyukseskan seluruh program yang ada di Dinas Kominfo ini dengan sebaik-baiknya,” tutup Kadis Ulkia Kiu. (jm)