Home / Kabupaten Boalemo

Rabu, 3 Maret 2021 - 14:29 WITA

Sekda Sherman Moridu Buka Rakor Teknis Kepegawaian

BOALEMO(JM) — Sekretaris Daerah Sherman Moridu mewakili Pelaksana tugas (Plt) Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.Si membuka sosialisasi dan rapat koordinasi teknis kepegawaian di lingkungan Pemerintah Kabupaten Boalemo.

Kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Grand Q Kota Gorontalo, Rabu (3/2/2021) kemarin, dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Boalemo Karyawan Eka Putra Noho, Kepala Kantor Regional XI Manado Dedi Herdi, SH.M.Si, pimpinan OPD, narasumber dan para Kasubag Pegawaian di lingkungan Pemerintah Kabupaten Boalemo.

Dalam sambutannya Sekda Sherman Moridu menyampaikan bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai aparatur Pemerintah, harus memahami Peraturan Perundang-undangan di bidang kepegawaian.

Tujuannya untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan tentang peraturan kepegawaian.Sehingga ASN dalam menjalankan tugas Pemerintahan dapat mempedomani peraturan Perundang-undangan yang berlaku. Berdasarkan Pasal 10 Undang – Undang Nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur  Sipil Negara (ASN) sangat berperan dalam pelaksanaan kebijakan publik.

Kegiatan sosialisasi teknis kepegawaian ini, sangat penting di laksanakan sebagai upaya kita untuk membenahi pola dan sistem kepegawaian pelayanan admimistrasi kepegawaian di Kabupaten Boalemo.

Karena keberhasilan suatu organisasi tidak lepas dari tertatanya sistem pengelolaan manajemen kepegawaian dengan baik yang berdasarkan peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun 2017.

“Saya berharap kepada  pimpinan OPD dan Kasubag Kepegawaian serta operator agar dapat memahami materi yang nantinya akan di berikan narasumber dari BKN regional XI Manado,” pesan Sekda Sherman Moridu diakhir sambutannya.

Kemudian dalam kesempatan itu, Sekda Sherman Moridu yang mewakili Plt Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.Si menyerahkan cendramata kepada Kepala Kantor Regional XI Manado Dedi Herdi, SH, M.Si. (iyan)

Share :

Baca Juga

Daerah

Pemda Boalemo Bahas RPJPD untuk Program 20 Kedepan

Kabupaten Boalemo

Puskesmas Bongo II Gelar Buka Puasa Bersama, Pererat Silaturrahim dan Menambah Keakraban

Kabupaten Boalemo

Plt Bupati Anas Serahkan Bantuan Mobil 1 Unit ke Bawsalu Boalemo

Kabupaten Boalemo

Plt Bupati Anas Tutup Pelatihan CPNS Golongan II Angkatan III

Kabupaten Boalemo

Anas Optimis Boalemo Bisa Tembus Target Vaksinasi 80 Persen

Kabupaten Boalemo

Rekapitulasi Verfak Perbaikan Kedua Pasca Putusan Bawaslu, Bapaslon Burhan – Rivendi Memenuhi Syarat Ke Pendaftran Calon

Kabupaten Boalemo

Penjabup Hendriwan Launching Pengenalan dan Penerapan Identitas Kependudukan Digital Tingkat Kabupaten Boalemo

Kabupaten Boalemo

DPPKB3A Kabupaten Boalemo Gelar Orientasi Ketahanan Keluarga Berbasis Poktan BKL di Desa Sejahtera