Home / Kabupaten Boalemo

Senin, 16 Agustus 2021 - 18:31 WITA

Kukuhkan Anggota Pasikbraka Boalemo, Ini Pesan Bupati Anas

BOALEMO (JM) – Pelaksana Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.Si mengukuhkan 33 Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Boalemo yang akan bertugas pada upacara Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus nanti.

Upacara Pengukuhan tersebut berlangsung di Hotel Grand Amalia Desa Modelomo Kecamatan Tilamuta, Senin (16/8/2021), yang dihadiri Kajari Tilamuta Ahmad Muchlis, SH. MH, Wakil Ketua II DPRD Muslimin Haruna, Wakil Ketua Pengadilan, Pimpinan OPD dan Pasukan Pengibar Bendera.

Dalam sambutannya Plt Bupati Anas Jusuf  menyampaikan bahwa Anggota Paskibraka yang telah di kukuhkan, merupakan putra-Putri terbaik Kabupaten Boalemo. Sehingga itu, dalam pelaksanaan pengibaran bendera nanti,agar dapat melaksanakan tugas ini dengan penuh rasa tanggung jawab.

“Di pundak adik-adik terdapat tugas mulia yang sangat penting yaitu mengibarkan bendera Pusaka Republik Indonesia. Karena tanggal 17 Agustus merupakan hari yang sangat bersejarah bagi bangsa Indonesia,dimana hari itu, para pejuang kita mendeklarasikan kemerdekaan Republik Indonesia,” ujar Anas.

Sehingganyà dalam pelaksanaan tugas yang mulia ini, anggota Pasukan paskibraka diharapkan tetap konsentrasi dalam proses Pengibaran Bendera Pusaka. (iyan)

 

Share :

Baca Juga

Daerah

Balemo Gelar Festival Apangi Untuk Pertama Kali, Sebanyak 10 Ribu Kue Apangi Dibagikan Gratis

Kabupaten Boalemo

Penjabup Hendriwan Sampaikan Pesan Ini Dalam Peringatan Isra Mi’raj Yang Dilaksanakan Pemda Boalemo

Kabupaten Boalemo

Baznas Salurkan Paket Sembako di Kecamatan Mananggu, Diserahkan Langsung Penjabup Hendriwan

Kabupaten Boalemo

Plt Bupati Anas Jusuf Santuni Warga Korban Kebakaran di Desa Pangi

Kabupaten Boalemo

Anas : Isra Miraj Momentum Tingkatkan Iman dan Taqwa

Kabupaten Boalemo

Pulang Kampung, Owan D’Academy Sapa Warga Boalemo

Daerah

Pj Bupati Sherman Beri Perhatian Khusus Untuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)

Kabupaten Boalemo

Anas Salut Dengan YNCI Gorontalo, Gelar Vaksin di Boalemo