Home / Daerah

Jumat, 1 September 2023 - 13:09 WITA

Supandra Nur Hadiri Rakor Rencana Aksi HAM

Boalemo (JM) – Penjabat Sekretaris Daerah Supandra Nur buka rapat koordinasi Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (HAM) tingkat Kabupaten Boalemo, yang dilaksanakan di hotel Grand Amalia, Jum’at (1/9).

Rapat tersebut di hadiri Asisten II Haris Pilomonu, kepala Bappeda Srijun Tasman Dangkua, kepala Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Gorontalo dan pimpinan OPD dilingkup Pemkab Boalemo.

Penjabat Sekretaris Daerah Supandra Nur menyampaikan bahwa Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia merupakan upaya meningkatkan, penghormatan, perlindungan, Pemenuhan dan Penegakan Hak Asasi Manusia.

“rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia ini sudah menjadi komitmen Pemerintah Kabupaten Boalemo sejak tahun kemarin dan telah dilaksanakan.” Jelas Supandra Nur.

Dijelaskan Supandra bahwa semua yang hadir disini sudah menyadari bahwa penegakan dan pemberlakuan Hak Asasi Manusia sudah menjadi instrumen masyarakat modern.

“Mudah-mudahan dengan kehadiran pimpinan OPD menjadi bukti komitmen Pemerintah Daerah terhadap rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia di Kabupaten Boalemo” tuturnya.

Supandra juga mengharapkan agar para peserta yang hadir terutama para OPD agar bisa turut mensosilisasikan pentingnya rencana aksi HAM kepada jajaran”

“terutama bagi pimpinan OPD yang hadir pada rapat koordinasi ini, agar dapat menjabarkan kepada staf-staf yang ada dilingkungan OPD masing-masing.” Pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Kabupaten Boalemo

Plt Bupati Anas Jusuf Sumbang Bantuan 250 Juta Untuk Masjid Baiturahman Tilamuta

Kabupaten Bone Bolango

Resmi Pimpin IDI Bonebol, Ini Target DR Thaib Saleh

Kabupaten Boalemo

Plt Bupati Anas Sambut Kunjungan Rachmat Gobel ke Boalemo

Daerah

Terima Kunjungan UP3K PLN Gorontalo, Sherman Bahas Suplay Listrik Ke Moliliulo

Kabupaten Boalemo

Mobnas Kadis LH Antar Jemput Warga Ikut Vaksinasi Covid-19

Bisnis

Sekda Sherdu Tinjau Vaksinasi Usia Dini 6-11 Tahun

Kabupaten Boalemo

Pemda Boalemo Seriusi Penerapan TP2DD, Begini Penjelasan Sekhda Sherman Moridu

Kabupaten Boalemo

KPU Boalemo Gelar Bimtek Silon Pilkada 2024, Imbau LO Segera Beri Pemberitahuan Resmi