BOALEMO (JM) — Asisten II Setda Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo, Fatlina Podungge mengingatkan kembali kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT) yang belum di vaksin, agar kiranya sesegera mungkin untuk melakukan penyuntikan vaksinasi
covid-19.
Dimana kata Fatlina, untuk hari Selasa ini (5/10/2021) akan dilaksanakan vaksinasi massal di 3 tempat yakni, di lapangan Tenis di Desa Modelomo, dan di A2, Desa Piloliyanga serta di Teminal Tilamuta
di Desa Hungayonaa Kecamatan Tilamuta. “Hari ini ada vaksin massal di lapangan tenis desa Modelomo, dan di A2, Desa Piloliyanga. Vaksinasi covid-19 dilaksanakan secara serentak,” ungkap Fatlina.
Olehnya Asisten II ini mengharapkan kepada masyarakat Kabupaten Boalemo dan Aparatur Sipil Negara (ASN) serta Pegawai Tidak Tetap (PTT) yang belum menerima vaksin agar segera melakukan penyuntikan vaksinasi covid-19 di lokasi yang telah disediakan pemerintah.
“Karena pembayaran gaji untuk PTT atau tenaga kontrak itu berdasarkan kartu vaksinasi covid-19, ada yang sudah vaksin pertama, tetapi tidak mau lagi vaksin kedua. Jeda vaksin pertama dengan vaksin kedua hanya 1 bulan, kecuali Astrazeneca 3 bulan, tetapi kita di Boalemo rata-rata
menggunakan vaksin Sinovac,” ujarnya.
Fatlina meminta bendahara untuk memperhatikan setiap PTT atau tenaga honorer yang sudah menerima vaksin pertama dan kedua. Kemudian Asisten II ini mengingatkan kepada masyarakat agar menerapkan prokotol kesehatan dalam beraktiftas sehari-hari. Ingat bahwa virus Corona ini
belum berakhir. Maka salahsatu upaya mencegah penyebaran virus ini selain di vaksin yakni, dengan menerapkan protokol kesehatan dan 5M.
“ Saya berharap seluruh ASN dan PTT di lingkungan Pemkab Boalemo menjadi pioner dalam pencegahan virus Corona ini. Olehnya itu, para ASN dan PTT harus menjadi teladan bagi masyarakat yang ada dilingkungannya. Mulai dari ikut vaksin hingga penerapan protokol kesehatan dan 5M,” tukasnya. (eki)